"Berarti ini ada upaya pengkondisian psikologis agar ada orang yang membela bahwa Sambo terdzolimi. Dan beberapa orang terkenal juga dipanggil untuk nangis-nangis juga," tuturnya.
Soal kasus itu sendiri, Mahfud MD bilang secara teknis hukum sudah tidak masalah karena Ferdy Sambo sudah dijadikan tersangka.
"Ibarat bisul sudah keluar, ini tinggal selanjutnya saja. Teknis hukumya tidak masalah karena sudah tersangka, dan ketika jenderal sudah tersangka, tidak main-main, buktinya sudah kuat," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi mengatakan pihaknya telah memeriksa Irjen Ferdy Sambo usai ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.
“FS marah dan emosi setelah mendapat laporan dari PC yang mengalami tindakan harkat dan martabat keluarga yang terjadi di Magelang,” kata Andi saat konferensi pers di Mako Brimob, Depok.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait