get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemilu 2024 : Wapres Himbau Jaga Keadilan dan Kedamaian

Yakini ada Presiden Perempuan di Tahun 2024, Puan Maharani Minta Kader PDIP Turun ke Bawah

Sabtu, 27 Agustus 2022 | 11:44 WIB
header img
Ketua DPR RI Puan Maharani yakini akan ada presiden perempuan di tahun 2024 ( Foto : Istimewa)

JAKARTA,iNews.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani meyakini 2024 mendatang akan ada presiden dari perempuan. Puan Maharani meyakini perempuan bisa menjadi apa saja yang menjadi cita-citanya, termasuk kepala daerah juga presiden.

Hal tersebut disampaikannya dalam acara temu kader Srikandi PDIP digelar di GOR Way Handak, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis, 25 Agustus 2022. Sekitar 8.000 kader perempuan PDIP yang hadir menyambut Puan dengan hangat.

“Kalau satu perempuan punya cita-cita mendapat posisi di mana pun dia berada, berarti perempuan lain pun pasti bisa. Di Lampung sudah banyak bupati perempuan. Kita juga punya banyak menteri perempuan, sudah ada wakil presiden perempuan, ada presiden perempuan,” kata Puan dikutip Sabtu (27/8/2022).

“Artinya Insyaallah 2024 akan ada lagi kepala daerah perempuan, menteri perempuan, presiden perempuan juga akan ada lagi Insyaallah. Tapi semua itu harus dengan perjuangan,” sambungnya.


Oleh karena itu, Ketua DPR RI ini meminta kader-kader PDIP berjuang dan turun ke bawah bertemu rakyat untuk menyampaikan partai berlambang banteng moncong putih itu akan selalu siap mendampingi rakyat.

“Saya yakin, kalau perempuan sudah turun, pasti semua nurut. Paling nggak suami, anak nurut. Jadi ibu-ibu perempuan bisa bekerja dan berkarya di garda terdepan. Perempuan harus berpolitik. Kita ngatur uang belanja aja berpolitik,” pesannya.

“Saya minta Srikandi harus semangat menuju 2024. Srikandi harus solid, solid, solid. Sebagai perempuan kita tunjukkan kita bisa, kita mampu memenangkan pilpres, pileg, dan pilkada Lampung Selatan,” tambahnya.

Srikandi PDIP yang hadir pun makin semangat setelah mendengar sambutan dari Puan. Mereka memberikan dukungan agar Puan bisa menjadi presiden. “Puan presiden, Puan presiden,” teriak para Srikadi PDIP.

Puan mengatakan, para kader harus semangat memenangkan PDIP di Pemilu 2024 nanti. “Ternyata di Lampung Selatan saya punya teman-teman, saudara-saudara perempuan hebat, yang pasti nanti akan mendukung perempuan hebat,” tandas Puan.
 

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut