Selain itu, banyak juga bangunan bernuansa Islam, seperti masjid dan kegiatan lainnya di sini. Bahkan, masjid terbesar di Eropa terdapat di Chechnya.
Pada 23 Agustus 2019, otoritas Rusia meresmikan masjid yang diklaim sebagai masjid terbesar dan terindah di Eropa. Masjid yang mampu menampung 70 ribu jamaah itu diberi nama Prophet Mohammed Mosque yang kini lebih dikenal sebagai Masjid Akhmad Kadyrov.
Saat ini Chechnya dipimpin oleh Ramzan Akhmadovich Kadyrov. Pria 45 tahun tersebut ditunjuk sebagai Presiden Chechnya pada 2007 saat masih berusia 31 tahun. Ia dikenal sebagai seorang Muslim yang taat dan telah menjadi hafiz Alquran.
Selain seorang hafiz, Ramzan Kadyrov juga selalu rajin berada di shaf ketiga saat ibadah Sholat Jumat. Hal ini dilakukan sebagai bentuk hormatnya kepada para habib dan ulama yang mengisi shaf pertama dan kedua.
Kadyrov sendiri adalah sosok yang tegas dan menentang segala bentuk paham radikalisme. Bahkan separatis ISIS pernah menghargai kepala Ramzan Kadyrov sebesar USD5 juta atau Rp71 miliar karena menentang mereka.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait