get app
inews
Aa Read Next : Pemilu 2024 : Wapres Himbau Jaga Keadilan dan Kedamaian

Ganjar Pranowo Ucapkan Terima Kasih kepada PAN Setelah Masuk Rekomendasi Capres 2024

Senin, 29 Agustus 2022 | 12:32 WIB
header img
Ganjar Pranowo ucapkan terimakasih kepada PAN masuk rekomendasi Capres 2024, (Foto : SINDONews)

JAKARTA,iNews.id - Dalam Rakernas Partai Amanat Nasional (PAN) nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo disebut-sebut sebagai bakal calon presiden (capres) 2024. Ganjar merupakan salah satu dari sembilan nama tokoh lainnya yang direkomendasikan.

Menanggapi hal itu, Ganjar menyampaikan terima kasih kepada PAN. Ganjar mengaku ikut menonton Rakernas PAN melalui media sosial.

"Yang pertama saya menyampaikan terima kasih dan kemarin saya mengikuti di beberapa medsos saja sih," kata Ganjar di GOR Tawang Alun, Banyuwangi, Jawa Timur, Minggu (28/8/2022).

Menurut Ganjar, Rakernas PAN berlangsung meriah karena banyak hiburan dan melibatkan anak muda. Ganjar mendoakan rakernas tersebut sukses. "Acaranya meriah, ramai, banyak K-Popnya, melibatkan anak-anak muda, dan tentu saja sekali lagi saya mengucapkan terima kasih. Salam, mudah-mudahan sukses rakernas," katanya.


Untuk diketahui, PAN merekomendasikan 9 nama baka capres yang akan diusung di Pemilu 2024 dalam rakernas. Nama Ganjar disebut dalam kluster daerah bersama 4 tokoh lainnya.

"Ini paling semarak diusulkan dari berbagai daerah. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, ada Gubernur DKI Anies Baswedan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indarparawansa," kata Ketum PAN Zulkilfi Hasan (Zulhan) saat membacakan bacapres PAN 2024, Sabtu (27/8/2022).

Penyebutan nama Ganjar disambut meriah oleh kader PAN. Saat nama Ganjar disebutkan Zulhas, tidak sedikit Kader PAN yang bertepuk tangan dan bersorak sorai.
 

Editor : Muhamad Andi Setiawan

Follow Berita iNews Salatiga di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut