JAKARTA,iNews.id - Aksi viral Rara Isti ketika menjadi pawang hujan MotoGP Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) ternyata mempunyai bayaran yang fantastis.
Sebelum balapan dimulai, hujan badai menerjang Sirkuit Mandalika. Alhasil balapan MotoGP ditunda hingga 1 jam. Namun, selama waktu itu, pawang hujan MotoGP Mandalika beraksi.
Dia adalah Rara Istiani Wulandari. Aksi Rara mengundang rasa penasaran hingga takjub rider MotoGP Mandalika. Ya benar saja, tidak berselang lama Rara melakukan ritual, hujan pun berhenti dan balapan MotoGP bisa dimulai.
Lalu berapa bayaran pawang hujan MotoGP Mandalika? Berikut ini pengakuan Rara Istiani soal bayaran menjadi pawang hujan MotoGP Mandalika seperti dihimpun Okezone, Jakarta, Senin (21/3/2022).
Rara blak-blakan terkait honor atau bayaran yang dia terima. Setidaknya Rara mengaku mendapatkan bayaran sebesar Rp5 juta per hari.
"Saya dibayar MGPA dan ITDC. Bayaran saya itu tiga digit untuk 21 hari," kata Rara.
Sementara untuk event MotoGP Indonesia 2022 ini saja Rara mengaku bertugas total selama 21 hari.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait