- Cek kembali hasil penjelasan
Dalam langkah ini, kamu sebaiknya memeriksa kembali hasil penjelasanmu apakah sudah akurat dengan sumber aslinya atau belum. Jika belum, maka kamu masuk ke langkah selanjutnya.
- Revisi
Revisi dilakukan apabila hasil tulisanmu belum akurat, atau ada masukan dari teman-temanmu. Bisa juga jika kamu mendapat tambahan ide baru atau sumber baru yang lebih simpel dan mudah dipahami maka lakukanlah revisi hasil tulisanmu.
- Jelaskan catatan materi ke orang lain
Langkah terakhir ini kamu lakukan setelah semua langkah di atas terpenuhi. Dengan menjelaskannya kepada orang lain, kamu telah membuat orang lain paham. Selain itu kamu juga membuat informasi lebih lama dicerna di otak sehingga memungkinkan informasi masuk ke long-term memory.
Sekarang kamu sudah tahu langkah-langkahnya, tinggal menerapkan saja. Selamat mencoba.
oleh : Evie Yunianti
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait