KETIKA Hidayah Allah Subhanahu wa ta'ala datang, tidak ada satupun yang dapat menghalangi. Kisah inspiratif datang dari seorang pilot menjadi mualaf karena peristiwa mengerikan di udara.
Pernahkan terpikir menemukan hidayah Allah di tengah kondisi mengerikan di dalam pesawat yang tengah melayang di udara? Seorang pilot di sebuah maskapai pesawat Rusia mengalami kejadian ini.
Pesawat dari maskapai Rusia tiba-tiba saja mengalami gangguan mesin. Entah apa yang terjadi, mesin pesawat mendadak gagal bekerja.Seluruh penumpang sudah mulai menunjukkan reaksi ketakutan. Mereka berteriak dan bahkan menangis tidak keruan.
Di tengah kekacauan itu, ada seorang pria Muslim yang tetap tenang. Ketimbang ikut panik, dia memilih berdoa dan melaksanakan sholat dua rakaat.
Ketika pilot pesawat mendatangi kabin lantaran ingin menenangkan para penumpang, dia justru terkejut melihat pria Muslim itu sholat. Padahal, dia tahu betul peristiwa itu bisa saja mengancam semua orang dalam pesawat.
Setelah si pria Muslim menyelesaikan rakaat terakhir, pilot pesawat langsung bertanya perihal apa yang dia katakan kepada Tuhan.
"Saya telah meminta belas kasihan kepadanya," ucap si pria Muslim, dikutip dari kanal YouTube Sajadah Islam, Senin (6/6/2022).
Pria itu juga meminta pilot untuk tetap tenang dan tidak khawatir. Dia yakin betul semua akan baik-baik saja.
Tidak lama, pilot pesawat kembali ke dalam ruangan kokpit. Anehnya, secara tiba-tiba mesin yang semua mengalami gangguan pun dapat bekerja normal.
Alhasil, pesawat berhasil mendarat dengan selamat. Berkat kejadian itu, pintu hati sang pilot terketuk.
Dia dan penumpang muslim tadi segera beranjak ke masjid setelah sampai di tujuan. Ternyata pilot itu mantap untuk memeluk agama Islam.
Allahu a'lam bisshawab.
Editor : Muhammad Andi Setiawan