Sebuah Studi Paparkan Kelompok Anak Milenial Lebih Sayang Anjing Peliharaan Dibanding Ibunya

SEBUAH kelompok anak milenial dalam sebuah studi diketahui lebih tertarik dengan hubungan terhadap anjing peliharaan dibandingkan ibu mereka sendiri.
Studi dirilis oleh Consumer Affairs yang mensurvei 1.000 pemilik hewan peliharaan. Survey menemukan bahwa 57 persen mereka yang berusia 27 hingga 42 tahun, tergolong dalam kelompok generasi milenial, lebih mencintai teman berbulu mereka alias hewan peliharaan daripada saudara mereka sendiri.
"Bahkan, 50 persen koresponden mengakui lebih memilih mencintai hewan peliharaan seperti anjing dibanding ibu mereka sendiri," terang survei tersebut, dikutip MNC Portal dari New York Post, Kamis
Lantas bagaimana dengan kekasih? Studi ini mengungkapkan bahwa level pacar ada di urutan kedua. Artinya, hewan peliharaan masih mendapat perhatian pertama anak milenial.
“Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa generasi milenial cenderung tidak memiliki rumah dan anak dibandingkan generasi sebelumnya," tulis studi tersebut. "Dengan begitu, jelas mengapa hewan peliharaan memiliki tempat tersendiri di hati milenial," tambah studi tersebut.
Editor : Muhammad Andi Setiawan