get app
inews
Aa Text
Read Next : Breaking News! Kasus Covid-19 Bertambah 254 Kasus per Hari Ini

BREAKING NEWS! Turis Asing Masuk Bali Tanpa Karantina Mulai Diterapkan 7 Maret

Sabtu, 05 Maret 2022 | 05:15 WIB
header img
Menparekraf Sandiaga Uno (Foto : Kemenparekraf)

JAKARTA,iNews.id - Bagi Turis Asing atau Pelaku Luar Negeri (PPLN) lain yang masuk Bali akan diterapkan kelonggaran dengan pembebasan Karantina mulai 7 Maret 2022.

Hal ini disampaikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Uno.

"Sudah diputuskan oleh Presiden bahwa mulai 7 Maret 2022, Bali akan diwajibkan bebas karantina untuk para pelaku perjalanan internasional yang telah vaksin lengkap juga booster," ujar Sandi dalam program iNews Room, Jumat (4/3/2022).

Sandi menambahkan, keputusan bebas karantina bagi PPLN yang memasuki Bali ini akan menjadi trial bagi wilayah lainnya. Jika sukses berjalan lancar, maka ke depannya daerah-daerah lain di Indonesia akan menerapkan aturan yang sama, bebas karantina.

"Seandainya dalam sepekan berhasil diimplementasikan, ini akan diberlakukan untuk seluruh wilayah Indonesia. Keputusan ini diambil berbasis data, dengan dukungan semua pihak. Mari kita masuki era baru pariwisata kita yaitu bebas karantina," tambahnya.

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut