get app
inews
Aa Text
Read Next : 4 Jenis Ketombe Berbahaya serta Cara Menghilangkannya dengan Bahan Alami yang Mudah Ditemukan

Viral, Tak Hanya Minyak Goreng Palsu, Kini Ada Durian Palsu

Sabtu, 19 Februari 2022 | 10:50 WIB
header img
Penampakan durian kosong yang dibeli emak-emak di pasar wisata dekat Masjid Cheng Ho, Panddan. (Foto: Dok/Istimewa).

PASURUAN, iNews.id – Kejadian viral kembali ramaikan media sosial. Beredar video emak-emak di Pasuruan tertipu durian kosong. Pada video tersebut, si pembeli memperlihatkan durian utuh yang terikat dengan tali. Namun, begitu dibuka isinya kosong.

"Saya beli Rp50.000 dapat tiga di dekat masjid Chengho (pasar wisata). Tetapi yang satu mentah dan yang satu kosong. Sementara satu lagi isinya bekas dimakan orang dan diikat lagi. Ini penipuan namanya," katanya.

Akibat video viral tersebut para pedagang durian di kompleks pasar wisata Cheng Ho terkena imbasnya. Pembeli sepi, karena ulah pedagang tak bertanggung jawab.

Atas kasus ini petugas Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindah) pun turun ke lokasi. Mereka melakukan razia dan menindak tegas pedagangnya.

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut