get app
inews
Aa Text
Read Next : Pusbakum UIN Salatiga Tandatangani MoU dengan Pemerintah Kab.Temanggung untuk Bantuan Hukum Gratis

Teori Belajar Gagne “Nine Event of Instruction” Tingkatkan Kompetensi Pedagogik Pendidik

Selasa, 02 Mei 2023 | 12:51 WIB
header img
Ilustrasi, (Foto :depositphotos.com)

kesembilan peristiwa belajar “nine event of instruction” dan pembelajaran itu menjadi berarti karena proses mental yang seharusnya ada pada diri peserta didik telah difasilitasi oleh pendidik dengan langkah/tindakan konkret. “Nine event of instruction” yang dikemukakan oleh Gagne diantaranya:

  1. Menarik perhatian peserta didik: pada proses mental peserta didik, guru merangsang daya penerimaan peserta didik dan menciptakan curiosity peserta didik, serta guru dapat menciptakan efek-efek tertentu dan mengajukan pertanyaan yang menantang.
  2. Menyampaikan kepada peserta didik tentang tujuan pembelajaran: membuat/menentukan tingkat harapan yang akan dicapai selama belajar, serta menguraikan tujuan pada awal pembelajaran secara lisan maupun tertulis.
  3. Menstimulir/memanggil terlebih dahulu informasi atau pengetahuan yang sudah diperoleh sebelum proses pengajaran: mendapatkan kembali atau mengingat short term memory peserta didik dengan cara guru dapat bertanya, berdiskusi, melihat gambar/video, mendengarkan cerita sesuai topik yang dipelajari.
  4. Menyajikan isi pembelajaran: peserta didik secara selektif menganggapi isi pelajaran, sedangkan guru menyampaikan materi pembelajaran dengan menggunakan berbagai metode, pendekatan, strategi, dan alat bantu pelajaran.
  5. Menyediakan pedoman atau petunjuk belajar: peserta didik menulis berbagai hal untuk disimpan pada memori supaya bertahan lama, dan guru dapat menyediakan pedoman/petunjuk belajar yang praktis.
  6. Memberikan kesempatan untuk latihan/unjuk performance: peserta didik merespon pertanyaan, tugas, latihan, dan lain-lain, sedangkan guru memberi pertanyaan, tugas, dan latihan yang harus dilaksanakan.
  7. Memberi umpan balik: peserta didik mengetahui tingkat penguasaan materi dan tingkat kebenaran tugas yang dikerjakan, sedangkan guru memberikan penguatan ataupun memuji peserta didik.
  8. Melakukan penilaian: pada proses mental peserta didik, guru mendapatkan/mempertegas kembali isi pelajaran sebagai bahan evaluasi akhir dan melakukan penilaian.
  9. Mengekalkan dan mengembangkan pengetahuan dan kemahiran peserta didik: peserta didik berlatih, mempraktikan apa yang telah diperolehnya (kognitif, afektif, psikomotorik) dalam situasi yang baru, sedangkan guru menyediakan kesempatan yang luas bagi peserta didik untuk memanfaatkan berbagai pengetahuan, sikap, dan keterampilan tersebut dalam situasi yang berbeda (praktikum, unjuk kerja, project, simulasi, dll)

Jika diperhatikan secara mendalam, pernyataan di atas mencoba memperjelas penerapan model “nine event of instruction” yang dikemukakan oleh Gagne sudah mengimplementasikan teori pembelajaran yang bersifat perspektif dan teori belajar yang bersifat deskriptif.

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut