get app
inews
Aa Read Next : Potret Kapolres Lubuk Linggau, Jauhi Hidup Glamor dengan Naik Motor Tua Setiap Ngantor

Transparan dan Independen Tangani Kasus Brigadir J, Pengamat Apresiasi Ketegasan Kapolri

Jum'at, 05 Agustus 2022 | 12:47 WIB
header img
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dinilai tegas tangani kasus Brigadir J, (Foto : SINDOnews)

JAKARTA,iNews.id - Pengamat intelijen Ngasiman Djoyonegoro menilai Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo telah mengambil sikap responsif, transparan, tegas, dan independen terkait kasus meninggalnya Brigadir J alias Nofriansyah Yoshua Hutabarat.

Sejak peristiwa meninggalnya Brigadir J, banyak pihak menyoroti kejanggalan kasus tersebut karena diumumkan tiga hari setelah peristiwa terjadi.

Perhatian dan kritik publik terhadap kasus ini cukup tinggi. Di tengah situasi itu, dukungan masyarakat untuk Polri yang lebih profesional sangatlah dibutuhkan sehingga proses penyidikan dapat berjalan secara lebih objektif dan independen.

Ngasiman Djoyonegoro menyampaikan bahwa Kapolri sudah mengambil sikap yang responsif, transparan, tegas, dan independen.

Komitmen Kapolri terlihat jelas dengan diawali pembentukan Tim Khusus (Timsus) yang bertugas untuk melaksanakan penyidikan independen. Termasuk, melibatkan pemangku kepentingan lain untuk memperkuat penyidikan seperti Komnas HAM dan Kompolnas, serta membuka keterlibatan publik.

Menurut Simon, panggilan akrab Ngasiman Djoyonegoro, setidaknya ada empat langkah strategis yang telah diambil Kapolri. Pertama, Kapolri dengan tegas mencopot Irjen Ferdy Sambo. Wakabareskrim Irjen Syahar Diantono mengisi posisi yang ditinggalkan Sambo. Kapolri juga mengganti pejabat pada Karopaminal Divpropam Polri, dan sejumlah jabatan penting di Polres Jaksel.

Editor : Muhamad Andi Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut