DIPREDIKSI Timnas Indonesia akan kesulitan menghadapi Kuwait yang menjadi tuan rumah dalam Kualifikasi Piala Asia 2023. Namun anggapan ini dipatahkan lewat kemenangan Timnas Indonesia dengan skor 2-1.
Timnas Indonesia sukses membalikkan keadaan, usai tertinggal satu gol karena gol Yousef Nasser Al-Sulaiman. Ialah Marc Klok dan Rachmat Irianto yang mencetak gol untuk Indonesia hingga menang dengan skor 2-1.
Usai laga, penampilan sejumlah pemain Timnas Indonesia pun mendapat sorotan lebih karena dinilai bekerja ciamik. Siapa saja mereka? Berikut 5 pemain Timnas Indonesia yang bersinar saat menang 2-1 atas Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023.
5. Witan Sulaeman
Di urutan kelima, ada nama Witan Sulaeman. Dia memiliki sejumlah peluang emas untuk membobol gawang Kuwait, meski akhirnya gagal membuahkan angka bagi Indonesia.
Salah satu peluang emas Witan Sulaeman didapat pada menit ke-81. Dia nyaris membobol gawang Kuwait yang dikawal Hussain Kankone.
Kala itu, Witan mendapat umpan ciamik dari Saddil Ramdani. Dia pun menggiring bola ke kotak penalti, namun eksekusinya gagal membuahkan gol karena mendapat penjagaan ketat dari pemain Kuwait. Meski begitu, penampilannya tetap bisa mendulang pujian.
4. Ricky Kambuaya
Selain Witan, Ricky Kambuaya juga bekerja ciamik melawan Kuwait sehingga memiliki sejumlah peluang. Salah satunya terdapat jelang berakhirnya laga melawan Kuwait.
Kala itu, Ricky berhasil melewati penjagaan sejumlah pemain Kuwait untuk masuk ke kotak penalti. Dia pun kemudian melepaskan tendangan keras ke arah gawang, namun tembakannya di depan gawang masih bisa diblik bek Kuwait, Alhajeri. Jika tidak, Indonesia bisa menang dengan skor lebih besar.
3. Nadeo Argawinata
Di urutan ketiga, ada Nadeo Argawinata. Kiper yang satu ini juga menampilkan kinerja yang luar biasa di laga melawan Kuwait.
Gawang Indonesia sejatinya mendapat sederet ancaman dari pemain Kuwait di sepanjang laga semalam. Namun, Nadeo menunjukkan kelasnya dengan terus menepis bola-bola yang berdatangan. Gawang Indonesia pun terselamatkan, selain oleh aksi Yousef Nasser Al-Sulaiman (41’).
2. Marc Klok
Lalu, ada Marc Klok. Ya, pemain yang satu ini berkontribusi besar atas kemenangan Timnas Indonesia melawan Kuwait. Berkat gol yang dicetaknya pada menit ke-44, Indonesia bisa menyakaman kedudukan dan menaikkan kepercayaan diri lebih pemain untuk meraih kemenangan.
Ya, Marc Klok sukses membobol gawang Kuwait lewat tendangan penaltinya. Tendangannya ke arah kiri kiper Kuwait tak mampu dibendung. Indonesia pun kemudian menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
1. Rachmat Irianto
Di urutan teratas, ada Rachmat Irianto. Dia bisa dibilang menjadi man of the match dan juga pahlawan kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait.
Bagaimana tidak, Rachmat Irianto menjadi pemain yang paling menonjol. Dia berkontribusi terhadap dua gol yang dicetak Timnas Indonesia. Gol pertama Indonesia yang dicetak oleh Marc Klok, berawal dari pelanggaran kiper Kuwait, Hussain Kankone, kepada Irianto.
Kemudian, di awal babak kedua, Irianto membobol gawang Kuwait. Ia memanfaatkan dengan baik bola muntah hasil tembakan Witan Sulaeman. Tembakan Irianto bersarang di pojok kanan bawah gawang Kuwait. Indonesia pun akhirnya meraih kemenangan.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait