Elon Musk Beli Twitter Rp 635 Triliun, Mau Buat Apa?

Hadi Widodo
Bos Tesla Elon Musk Resmi Beli Twitter Rp635,8 Triliun (Foto: Dok/Okezone)

"Dewan Twitter melakukan proses yang bijaksana dan komprehensif untuk menilai proposal Elon dengan fokus yang disengaja pada nilai, kepastian, dan pembiayaan," kata Ketua Dewan Independen Twitter Bret Taylor.

Keputusan ini pun menjadi alan terbaik ke depan bagi pemegang saham Twitter.

"Saham Twitter naik hampir 6% setelah pengumuman kesepakatan, melayang di sekitar USD51,84, hanya sedikit dari harga penawaran. Kesepakatan itu menunggu persetujuan dari pemegang saham dan regulator," ujarnya.

Sebagai informasi, Musk adalah pengguna Twitter yang terkenal dan kontroversial. Dia memiliki lebih dari 83 juta pengikut di platform tersebut dan telah menggunakannya selama bertahun-tahun untuk segala hal mulai dari berbagi meme dan mendiskusikan perusahaannya hingga menghina politisi, menyebarkan klaim menyesatkan tentang Covid-19, dan membuat pernyataan ofensif tentang komunitas transgender.

Musk telah berulang kali menekankan dalam beberapa hari terakhir bahwa tujuannya adalah untuk meningkatkan kebebasan berbicara di platform dan bekerja untuk "membuka" "potensi luar biasa" Twitter.

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network