JAKARTA,iNews,id - Tanggal 10 Maret sejumlah peristiwa pernah terjadi di berbagai belahan dunia, Dilansir dari Okezone.com beberapa momen menarik yang terjadi tepat pada 10 Maret. Beberapa momen tersebut bisa menjadi sejarah ataupun juga kenangan bagi sebagian orang. Berikut ulasannya:
1977 - Satelit Palapa A2 Diluncurkan
Satelit Palapa A2 milik Indonesia diluncurkan dari Kennedy Space Center, Amerika Serikat.
Satelit telekomunikasi, Palapa merupakan satelit geostasioner yang diambil dari nama "Sumpah Palapa" oleh Patih Gajah Mada dari Majapahit pada 1334.
Catatan sejarah menunjukkan, satelit pertama Indonesia diluncurkan lebih dari empat dekade lalu oleh roket Amerika Serikat. Satelit Palapa A2 melayani telekomunikasi ASEAN dan keperluan pertahanan dan keamanan.
1950 - Kebijakan Moneter "Gunting Syafruddin" Berlaku di Indonesia
Gunting Syafrudin adalah kebijakan moneter yang ditetapkan oleh Syafrudin Prawiranegara, Menteri Keuangan dalam Kabinet Hatta II, yang mulai berlaku pada jam 20.00 tanggal 10 Maret 1950.
Menurut kebijakan itu, "uang merah" (uang NICA) dan uang De Javasche Bank dari pecahan Rp 5 ke atas digunting menjadi dua.
Kebijakan ini dibuat untuk mengatasi situasi ekonomi Indonesia yang saat itu sedang terpuruk—utang menumpuk, inflasi tinggi, dan harga melambung
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait