Kecelakaan Bus di Bukit Bego Imogiri Bantul, Timbulkan Korban 12 Penumpang Meninggal

Kuntadi
Kondisi bus pasca kecelakaan di Imogiri, Bantul, (Foto : Istimewa)

BANTUL,iNews.Id - kecelakaan bus yang terjadi di Bukit Bego, Pedukuhan Kedungbuweng, Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul pada minggu (6/2/2022), menimbulkan korban jiwa sebanyak 12 orang penumpang 
 
Korban tewas di Rumah Sakit Panembahan Senopati (RSPS) Bantul ada tujuh orang. 


Mereka dikirim dalam kondisi sudah meninggal dunia. Sedangkan korban luka ringan ada tujuh orang, dua luka sedang dan empat orang luka berat.
“Total ada 20 orang yang ada di RS Panembahan Senopati, tujuh meninggal, tujuh luka ringan, dua luka sedang dan dua luka sedang dan empat
 luka berat,” kata Kasubag Hukum Pemasaran dan Kemitraan RSPS Bantul, Siti Rahayuningsih. 


Sementara di RS PKU Muhammadiyah Bantul tercatat ada lima yang meninggal dunia. Sedangkan yang menjalani perawatan medis ada 11 orang. 
“Ada 11 yang dirawat dan lima orang meninggal dunia,” kata Ashari, petugas IGD RS PKU Muhammadiyah Bantul, kepada wartawan, Minggu (6/2/2022).  
Beberapa korban kecelakaan lainnya dilarikan ke RS Nur Hidayah. Sedangkan korban luka ringan di Puskesmas Imogiri.
 



Editor : Muhammad Andi Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network