Sukses Laksanakan Wisuda Ketiganya , Rektor : UIN Salatiga Terus Berkembang

Tim iNews Salatiga
UIN Salatiga sukses laksanakan wisuda ketiganya, (Foto : Dok Humas UIN Salatiga)

SALATIGA,iNewsSalatiga.id - Universitas Islam Negeri Salatiga menggelar Sidang Senat Terbuka dalam rangka Dies Natalis ke-53 dan Wisuda ke-3 di Gedung Auditorium dan Student Center Kampus III, Sabtu (29/7/2023). Rektor UIN Salatiga, Prof. Zakiyuddin Baidhawy dalam sambutannya mengatakan bahwa UIN Salatiga akan terus berupaya mendukung mahasiswa untuk berkarya agar bisa meraih prestasi tertinggi di bidang akademik dan non-akademik.

”Selain menambah fasilitas-fasilitas fisik, kami akan terus mengembangkan kompetensi SDM dan kompetensi di bidang non-fisik lainnya. Upaya itu kami tempuh untuk memberikan yang terbaik bagi mahasiswa," ujarnya.

Prof. Zakiyuddin menilai UIN Salatiga telah melewati banyak hal dan meraih berbagai capaian, "Alhamdulillah, berkat dukungan semua pihak UIN Salatiga berhasil menjadi sebesar sekarang. Saat ini, UIN Salatiga tidak hanya membuka prodi keagamaan tetapi juga prodi-prodi sains dan teknologi seperti Teknologi Informasi, Bisnis Digital, Sains Data, serta Perpustakaan dan Sains Informasi."

Selanjutnya, Rektor UIN Salatiga menyampaikan rencana yang akan direalisasikan dalam waktu dekat, "UIN Salatiga akan lebih banyak mendorong internasionalisasi dan mobilitas sivitas akademik. Selain itu, dalam waktu dekat kami juga akan memulai program bantuan untuk anak-anak pekerja migran yang bekerja di Malaysia. Semoga dari hal itu, kami bisa memberikan lebih banyak manfaat kepada masyarakat."

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network