Foto-Foto Terkini Turki dan Suriah usai Dihantam Gempa Terdahsyat dalam Sejarah Turki

Rahman Asmardika/Muhamad Andi Setiawan
Turki dan Suriah dihantam gempa sebesar M7,8, (Foto : Okezone)

ANKARA,iNewsSalatiga.id - Turki bagian tenggara yang dekat dengan perbatasan Suriah dihantam gempa bumi dahsyat dengan kekuatan (M) 7,8 pada Senin, (6/2/2023). Gempa dahsyat tersebut menyebabkan ribuan orang tewas dan terluka, serta membuat kerusakan yang sangat hebat.

Akibat ratusan gedung yang runtuh, banyak korban yang terjebak dibawah puing-puing bangunan. Sampai saat ini proses evakuasi korban masih terus dilaksanakan di Turki dan Suriah.

Dalam laporan terbaru, sebanyak 3.000 orang menjadi korban meninggal dunia dalam tragedi tersebut. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperingatkan jumlah korban dapat bertambah delapan kali lipat.

Foto-foto berikut menunjukan betapa dahsyatnya gempa yang terjadi di area dekat episentrum, Kota Iskenderun dan Gaziantep.

Gempa terjadi pada pagi hari hari Senin dengan kondisi masih banyak warga yang terlelap tidur. Setelah gempa besar mengguncang, para warga juga masih merasakan gempa susulan selama berjam-jam. Getaran gempa yang berpusat di dekat Gaziantep itu dirasakan jutaan orang di seluruh Turki, Suriah, Lebanon, Siprus, dan Israel.

Jalanan dipenuhi debu tebal serta rumah-rumah dan pertokoan runtuh.

Sementara itu kondisi Suriah juga sangat buruk

Gempa ini diyakini sebagai gempa terbesar yang terjadi dalam sejarah Turki.


Berpacu dengan waktu, para tim penyelamat terus berusaha sekuat tenaga mengevakuasi dan menyelamatkan korban yang terperangkap di puing-puing bangunan di kedua negara.

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network