JAKARTA,iNews.id - Sebanyak 149 orang dinyatakan tewas ketika mengadakan pesta Halloween di Itaewon, Korea Selatan pada Sabtu (29/10/2022). Korban tewas diakibatkan saling berdesak-desakan.
Para pejabat setempat pun kesulitan mengidentifikasi jenazah korban pesta tahunan tersebut. Hal itu lantaran para pengunjung datang dengan mengenakan berbagai kostum. Lebih-lebih, sebagian besar tak membawa kartu identitas.
Dilansir dari VOA, menurut para pejabat setempat, dari total 149 korban tersebut, sebagian besar merupakan perempuan muda. Adapun, korban luka dilaporkan sebanyak 79 orang.
Kawasan Itaewon di Seoul tengah adalah pusat klub malam dan bar yang sering didatangi ekspatriat dan warga lokal.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait