TIMNAS India dan Australia disebut siap-siap gantikan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, menanggapi hal tersebut media Vietnam, The Thao 247, meledek PSSI yang terkesan lembek kepada AFF.
The Thao 247 menilai PSSI tak lagi berkoar-koar meninggalkan AFF setelah India dan Australia disebut-sebut siap mengisi posisi peninggalan Indonesia di Asia Tenggara.
Di saat rumor di atas beredar kencang, India dan Australia dikabarkan siap mentas di Piala AFF 2022. Federasi Sepakbola India (IAFF), sejak tahun lalu sudah mengajukan pindah federasi dari Federasi Sepakbola Asia Selatan (SAFF) ke AFF.
Alasannya dengan pindah ke AFF, India bakal mendapat lawan sepadan, mengingat di sana bercokol tim-tim kuat seperti Vietnam, Thailand, Indonesia hingga Malaysia. Hal itu berbeda dengan kondisi di Asia Selatan, yang mana lawan-lawannya seperti Sri Lanka, Bangladesh hingga Maladewa, levelnya jauh di bawah India.
Bagaimana dengan Australia? Meski sudah gabung AFF sejak 2013, Timnas Australia belum pernah ikut serta di Piala AFF senior. Karena itu, media Vietnam, Dantri, memunculkan rumor Australia siap tampil di Piala AFF senior.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait