Pengankatan pria kelahiran Bandung ini tentulah berdasar pengalaman dalam Komando Pasukan Khusus tersebut. Sebelumnya dia pernah menjabat sebagai Komandan Kompi 113/Kalajengking Grup 1, Kasi Intel Grup 1 hingga Komandan Kodim di Aceh Timur. Sepak terjang pria yang lahir pada 13 Maret 1971 ini sempat bertugas di Operasi Timor Timur tahun 1995 dan Irian Jaya tahun 1999 lalu
Dengan diangkatnya Hasan menjadi Pangdam Iskandar Muda berarti dia resmi melepas dan menyelesaikan jabatan sebagai Danjen Kopassus dengan semua tugasnya yang telah diselesaikan dengan baik. Sebelumnya dia menjabat sebagai Danjen Kopassus selama 1 tahun 3 bulan.
Saat ini Kopassus memang sedang giat giatnya melakukan penataan dan pengembangan kemampuan, keterampilan prajurit melalui pendidikan, latihan dan lain sebagainya dalam melaksanakan tugas baik di dalam maupun di luar negeri.
Suami dari Ririx Rahmalia ini memang selalu mendukung dan berharap supaya Kopassus ke depan lebih profesional tangguh dan adaptif dalam menghadapi tantangan global untuk mendukung tugas pokok TNI.
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Kamis, 07 Juli 2022 - 16:47 WIB oleh Rizky Darmawan dengan judul "Profil Mayjen TNI Mohamad Hasan, Mantan Danjen Kopassus yang Jadi Pangdam Termuda". Untuk selengkapnya kunjungi:
https://nasional.sindonews.com/read/820097/14/profil-mayjen-tni-mohamad-hasan-mantan-danjen-kopassus-yang-jadi-pangdam-termuda-1657184845
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait