Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 2 Hari Ini, Pejuang S2 dan S3 Bisa Dapat Kesempatan

M Purwadi
Beasiswa LPDP tahap 2 sudah dibuka (Foto : SINDOnews)

JAKARTA,iNews.id - Hari ini Senin, 4 Juli 2022, Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) tahap 2 kembali dibuka. Pendaftaran bisa dilakukan secara online dengan melengkapi beberapa dokumen yang diperlukan.

Beasiswa LPDP menyediakan pembiayaan pendidikan untuk melanjutkan kuliah ke perguruan tinggi dalam dan luar negeri. Para pejuang kuliah bisa mendaftar untuk jenjang S2 dan juga S3 dengan beasiswa di bawah koordinasi Kementerian Keuangan ini.

Dikutip dari laman resmi LPDP, Minggu (3/7/2022) calon mahasiswa yang ingin kuliah dengan beasiswa LPDP bisa melakukan pendaftaran secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP di https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/.

Berikut ini tahapan untuk melakukan pendaftaran beasiswa LPDP 2022, di mana seleksi tahap 2 ini diberlakukan untuk perkuliahan paling cepat Januari 2023.

1. Mendaftar secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/

2. Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran

3. Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran.

4. Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis dibuat/diterbitkan pada tahun 2022 (informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program).

Terkait dengan proses seleksi, nantinya akan dilakukan dengan menyesuaikan kebijakan pemerintah terkait pandemi Covid-19. Sehingga seleksi bisa dilakukan secara daring atau luring atau gabungan antara keduanya (hibrida).



Editor : Muhammad Andi Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network