get app
inews
Aa Text
Read Next : Breaking News! Kasus Covid-19 Bertambah 254 Kasus per Hari Ini

Anggap Omicron Tidak ada Bupati Karanganyar Viral Karena Pidatonya

Selasa, 15 Februari 2022 | 19:37 WIB
header img
Bupati Karanganyar Juliyatmono yang viral karena pidatonya, (Foto/Screenshoot Facebook)

KARANGANYAR,iNews.id - Bupati Karanganyar Juliyatmono viral karena pidatonya. Terekam dalam cuplikan video Juliyatmono berpidato dalam sebuah hajatan pernikahan, ia meminta warga menganggap Covid-19 varian Omicron seperti sudah tidak ada. 

Potongan video berdurasi sekitar 1 menit 30 detik diunggah salah satu akun Facebook AsmXXXXX. Bupati berpesan agar warga menjaga kesehatan masing-masing. 

“Rasah nggagas Omicron rasah nggagas Covid-19. Anggepen wis ra eneng (Tidak usah memperdulikan Omicron, tidak usah memperdulikan Covid-19. Anggap saja seperti sudah tidak ada),” kata Juliyatmono sebagaimana dikutip iNews.id Selasa (15/2/2022).  Bupati juga meminta agar sepatutnya warga tetap memakai masker. Dirinya meminta agar tidak takut Omicron karena gejalanya seperti pilek. Jika ada yang merasakan gejala seperti itu, bupati meminta agar warga tinggal di rumah dulu saja selama tiga hari. 

“Neng omah telung dino madang wareng, duwe duit  sehat karepe dewe (di rumah 3 hari makan kenyang, punya uang, sehat sendiri),” ucapnya. 

Bupati meminta warga agar tidak khawatir terhadap Covid-19, selalu sehat, rukun dan selalu bersemangat. Bagi yang sekolah, jika merasa sakit diminta untuk istirahat di rumah dulu.  Selama ini, sekolah sudah lama tidak ada pembelajaran tatap muka. Anak sekolah sudah resah karena terlalu lama di rumah. Sedangkan orang tua juga sudah bingung karena terus menerus mengajari anaknya selama pembelajaran jarak jauh. 

Terpisah, Bupati Karanganyar Juliyatmono ketika dikonfirmasi mengenai hal itu hanya berkomentar singkat. “Rasah dikomentari ya mas (tidak usah dikomentari ya mas),” kata Juliyatmono melalui pesan singkat WhatsApp. 

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut