JAKARTA,iNewsSalatiga.id - Model pendidikan pegawai di lingkungan Kementerian Agama telah ditransformasikan ke platform digital. Hal ini ditandai dengan digunakannya Massive Open Online Course (MOOC) Pintar, sebuah model diklat menggunakan metode pembelajaran online. Platform yang sudah mulai digunakan sejak Juli tahun 2022 lalu ini diplot menggantikan sebagian besar peran pelatihan konvensional di Kementerian Agama. Platform ini diperkenalkan secara massif dalam acara Temu Konsultasi Bulan Pintar yang digelar di Jakarta (17/10/2023).
Kepala Badan Litbang Kemenag, Suyitno mengatakan, pihaknya telah menyiapkan platform diklat berbasis daring ini guna membuka akses seluas-luasnya kepada aparatur Kemenag yang selama ini belum mendapat pelatihan karena keterbatasan slot.
"Semua hal akan beralih ke sistem digital, tak terkecuali pendidikan dan pelatihan," katanya. Transformasi ini bukan hal mudah dilakukan, karena masih terdapat paradigma lama yang masih menginginkan dominasi offline. Menurutnya model pelatihan pegawai sudah harus masuk era digital dan itu tidak mungkin terhindarlkan.
Digitalisasi pelatihan di Kemenag dibuat dalam rangka menjawab perubahan zaman dan menjadi bagian dari reformasi birokrasi serta penjaminan mutu aparatur. Suyitno mengakui, era digital telah datang sebelum dekade ini, namun ternyata memerlukan waktu untuk dapat mengadaptasi. "Padahal di dunia pendidikan tempatnya ahli dan ilmuwan, tetapi kurang responsif dengan perkembangan digital," katanya.
Editor : Muhammad Andi Setiawan