SALATIGA,iNews.id - Semua wanita pasti ingin terlihat anggun, menarik serta cantik, hal tersebut dilakukan salahsatunya adalah untuk menarik perhatian. Akan tetapi ada hal lain yang dapat menarik perhatian dari seorang perempuan. Seperti kemampuan memasak, mandiri, pengambilan keputusan, keibuan, dan kemampuan lainnya.
Seorang gadis asal Uighur, menarik perhatian netizen dengan kemampuannya menguliti domba dalam delapan menit. Gadis bernama Huiran ini menunjukkan kemampuannya dalam menguliti domba melalui media sosialnya. Kehidupannya cukup menarik hingga membuatnya memiliki banyak penggemar.
Berikut Okezone merangkum fakta menarik dari gadis cantik yang viral karena piawai menguliti domba, dihimpun dari berbagai sumber, Selasa (13/9/2022).
1. Punya peternakan domba
Domba yang dijaga oleh Huiran adalah miliknya. Ia dan keluarganya pindah ke daerah peternakan dan mulai mengurus domba-domba. Saat itulah Huiran berpikir untuk mendokumentasikan kegiatannya mengurus domba.
2. Tak malu menjadi penggembala
Huiran mengaku sengaja mengunggah kegiatan menggembala domba di media sosial. Dirinya ingin menunjukkan, wanita cantik dan menawan pun bisa melakukan pekerjaan yang tidak terpikirkan orang pada umumnya.
Gadis ini membuktikan bahwa wanita bisa melakukan hal yang jauh berbeda, bukan hanya tentang kecantikan saja. Di umurnya yang terbilang muda yaitu 21 tahun, tidak banyak dari gadis seusianya mampu untuk melakukan pekerjaan seperti mengembala, menyembelih, hingga menguliti domba.
3. Tukang jagal yang lembut
Netizen menyebut Huiran sebagai ‘tukang jagal gurun yang lembut’. Huiran berharap kepada netizen, dirinya tidak di cap sebagai tukang jagal dan menganggap dirinya sebagai anak- anak.
Editor : Muhammad Andi Setiawan