Ketahui Beberapa Nama  Menteri yang Ingin Nyapres di Tahun 2024

Riesky Maulana
Mahfud MD Persilahkan Menteri yang ingin Nyapres, (Foto : sindonews)

JAKARTA,iNews.id - Ada beberapa menteri yang menyatakan niatnya untuk mencalonkan diri sebagai presiden (Capres) 2024, Menko Polhukam Mahfud MD memastikan tidak melarangnya dan tidak diharuskan juga mundur dari kabinet.

"Tidak ada larangan bagi menteri untuk menyatakan mau nyapres. Mereka tak harus mundur dari jabatannya," ujar Mahfud kepada wartawan, Jumat (15/4/2022).

Dia lebih jauh menuturkan berdasarkan aturan hukum dan konstitusi hal itu diperbolehkan dan sah-sah saja. Asalkan, kata dia, para menteri tersebut tetap mengerjakan tugasnya dan bertanggung jawab.

"Itu boleh saja menurut hukum dan konstitusi. Asal tetap melaksanakan tugasnya dengan bertanggung jawab," jelasnya.

Mahfud mengatakan kabinet merupakan salah satu sumber rekrutmen pemimpin negara. Adapun sumber lainnya yakni partai politik, lembaga negara, dan organisasi masyarakat sipil (CSO).

"Di mana-mana di dunia ini kabinet menjadi salah satu sumber rekrutmen kepemimpinan negara. Sumber rekrutmen lainnya adalah parpol, lembaga-lembaga negara, dan civil society organization," tuturnya.

Sebagaimana diketahui, terdapat empat menteri yang menyampaikan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa mereka maju menjadi capres.

Mereka di antaranya yakni Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Sabtu, 16 April 2022 - 09:11 WIB oleh Riezky Maulana dengan judul "4 Menteri Mau Nyapres, Mahfud MD: Tidak Dilarang dan Tak Harus Mundur dari Jabatan". Untuk selengkapnya kunjungi:
https://nasional.sindonews.com/read/744681/12/4-menteri-mau-nyapres-mahfud-md-tidak-dilarang-dan-tak-harus-mundur-dari-jabatan-1650074698
 

Editor : Muhammad Andi Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network