JAKARTA,iNews.id - Video anggota TNI yang gagal mengembangkan parasutnya saat terjun dari pesawat membuat masyarakat dunia maya heboh. Diketahui anggota TNI tersebut sedang melakukan kegiatan Latjungar Statik yang diadakan di daerah latihan Marinir, Grati, Pasuruhan, Jawa timur. Para Prajurit tersebut terbang dari Lanud Abdul Rachman Saleh, Malang.
Anggota TNI tersebut ialah Kopda Supardi yang berasal dari Batalyon Infanteri Para Raider 503/Mayangkara, atau yang disebut Yonif Batalyon Para Raider 503/Mayangkara/18/2 Kostrad.
Dalam video terlihat Kopda Supardi yang terjun bebas dengan cepatnya, dikarenakan parasutnya yang gagal mengembang dengan sempurna. Melihat hal tersebut, warga dan rekan-rekan Supardi merasa khawatir, dan hanya bisa berdoa untuk Supardi.
Beruntungnya Supardi yang terjun dengan bebas itu selamat. Sesaat sebelum mendarat di tanah, parasut miliknya tersangkut di pohon, sehingga Supardi tidak langsung terjatuh ke tanah.
Warga dan rekan-rekan Supardi yang melihatnya, langsung menghampiri lokasi Supardi jatuh. Supardi terlihat tergantung dengan parasutnya yang tersangkut di pohon. Melihat keadaan Supardi, warga dan rekan-rekan Supardi merasa bersyukur, karena Supardi selamat.
Saat ini Kopda Supardi dikabarkan sedang menjalani perawatan medis dan observasi di RS Tentara Dr. Soepraoen, setelah sebelumnya dirawat di RS Grati.
Editor : Muhammad Andi Setiawan
Artikel Terkait