JAKARTA,iNews.id- Balapan MotoGP yang dilangsungkan di Mandalika, Lombok Tengah,NTB pada 20 maret 2022 terus undang perhatian orang-orang diseluruh dunia. Banyak wisatawan yang terus berdatangan ke tempat sirkuit yang memukai mata tersebut.
Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif , Rizki Handayani Mustafa mengatakan jika Mandalika saat ini sudah ramai wisatawan.
"Kita ketahui acara race-nya untuk Moto1, Moto2, sampai MotoGP itu baru start besok. Kemarin dan hari ini itu istilahnya baru cari posisi. Meski begitu, Mandalika dilaporkan sudah mengundang banyak perhatian dan di sana ramai," jelas Rizki Handayani dalam Talkshow MNC Trijaya, Sabtu (19/3/2022).
Euforia MotoGP terasa sekali di Mandalika. Terlebih, ini adalah kali pertama MotoGP dilangsungkan di Indonesia sejak 1997.
Namun, menariknya Sirkuit Mandalika yang merupakan sirkuit bertaraf Internasional memiliki pemandangan alam yang sangat indah.
Editor : Muhammad Andi Setiawan