SEMARANG, iNews.id – Pratama Arhan resmi bergabung dalam Klub Liga Jepang, Tokyo Verdy. Hal ini diketahui melalui akun instagram @psisfcofficial.
“Pratama Arhan akan lanjutkan karir ke luar negeri dengan bergabung klub Jepang, Tokyo verdy di kompetisi Meiji Yasuda J2 League. Kami kirim doa dan dukungan sepenuh hati untuk karir Arhan kedepannya. Teruslah bersinar dan banggakan Indonesia di kancah internasional. Good luck, Arhan!” tulis keterangan dalam kiriman akun instagram @psisfcofficial, Rabu (16/02/22).
Dilansir dari website resmi psis.co.id, CEO PSIS, Yoyok Sukawi menyatakan bahwa Pratama Arhan dilepas ke Tokyo Verdy tanpa fee transfer satu rupiah pun. Hal ini merupakan wujud dukungan dari PSIS kepada pemainnya yang berbakat untuk melanjutkan karir di luar negeri dan mencetak prestasi bagi Timnas Indonesia.
Arhan pun dengan bangga mengumumkan transfernya dari PSIS ke Tokyo Verdy dalam salah satu kiriman di akun instagram miliknya.
“It is with great honor that I am announcing my transfer from @psisfcofficial to @tokyo_verdy, one of the most successful team in Japanese Football history. I promise to give my 100% to earn my spot as a starter to help Verdy push for a return to the J1 and win the heart of the fans,” terang Arhan.
Ia mengakui bahwa semua ini tidak lepas dari bantuan dan dukungan dari keluarga besar PSIS dan para supporternya. Ia juga menegaskan bahwa selamanya PSIS akan menjadi rumah baginya.
Editor : Febyarina Alifah Hasna Nadzifah