JAKARTA,iNews.id - Dikenal sangat dermawan dan rajin beribadah, Pemilik perusahaan otobus (PO) Haryanto bisa menjadi motivasi bagi kita untuk saling berbagi. Amalan ibadah yang dilakukan H Haryanto selain puasa sunah dan menyantuni anak yatim piatu, antara lain membangun masjid.
H Haryanto mengaku sedikitnya telah membangun enam masjid dari uang sendiri. "Mohon maaf bukan maksud ria. Saya hanya ingin mengingatkan bagi orang-orang mampu. Saya sudah membangun masjid enam tanpa dibantu siapa saja. Hartanya Allah dikembalikan kepada Allah. Saya cukup dikasih makan saja," ujar H Haryanto dilansir dari kanal YouTube Hay Guys Official.
Namun, masih ada hal besar belum terwujud, yaitu membangun masjid besar di Kota Kudus atas nama sang ibu yang kini usianya sudah 95 tahun. "Insya Allah ustadz doain, saya ingin bangun masjid yang bagus di Kudus untuk ibu namanya," kata H Haryanto saat menerima Ustadz Abdul Somad (UAS).
Mendengar cerita H Haryanto, Ustadz Abdul Somad tampak kagum. Dia tidak banyak bicara, hanya mendengarkan dan tersenyum lembut. Apa yang dilakukan H Haryanto menjadi dakwah.
Sebelumnya, Haji Haryanto juga membantu membangun jembatan warga yang sudah rusak. Jembatan yang digunakan warga untuk ke masjid tersebut dibangun dengan biaya ratusan juta rupiah.
"Jamaah saya banyak, di setiap tempat usaha kalau tidak bangun masjid bangun mushola," katanya.
Editor : Muhammad Andi Setiawan