Mengenal Chat GPT, Program AI yang Serba Guna

Salatiga, INewsSalatiga.id - Chat GPT (Generative Pre-Trained Transformer) adalah chatbot berbasis kecerdasan buatan besutan OpenAI, laboratorium penelitian kecerdasan buatan yang berpusat di Ohio, Amerika Serikat.
Prototipe program ini diluncurkan pada 30 November 2022 lalu dan langsung menyita perhatian publik. Menggunakan program NLP (Natural Language Processing) canggih untuk mempelajari pola dan struktur dalam berbagai bahasa, kata dan frasa sehingga bisa membentuk kalimat yang bermakna.
Chat GPT belakangan ini viral di media sosial seperti tiktok dan instagram karena kemampuan interaksinya yang canggih. Ia bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan rumit hanya dalam hitungan detik. program ini menggunakan bahasa lugas yang mudah dipahami sehingga tidak terkesan seperti robot.
Keunggulan ini tentunya sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia. Seperti dalam jasa layanan konsumen (costumer service) yang menjadi lebih efisien, penyelesaian soal matematika, analisis data, membuat grafik, aransemen lagu, bahkan membuatkan puisi.
Namun karena database Chat GPT diambil dari internet, tidak bisa dipungkiri dapat terjadi kesalahan informasi. Program ini juga belum bisa memberikan jawaban terbaru seperti perkiraan harga saham atau informasi cuaca karena hanya bisa memproses kejadian dari tahun 2021 ke bawah. Maka dari itu program ini juga memerlukan update data secara berkala agar dapat menyajikan isu terkini.
Editor : Muhammad Andi Setiawan